Tanaman obat Gondoruso pemilik nama latin Justicia gendarussa Burm. f. Tanaman berkhasiat obat, jenis tanaman rumput yang memiliki ciri seperti tanama liar, tidak dibudidayakan dengan intensif dikarenakan bukan tanaman produktf, tetapi nenek moyang yang senantiasa hidup berdampingan dengan alam telah memanfaatkan tanaman ini sebagai tanaman obat, Tanaman ini menyerupai bersemak dan pada umumnya merupakan tumbuhan liar yang hidup di hutan, tanggul sungai atau dipelihara sebagai tanaman obat. Di Jawa tumbuh pada ketinggian 1 - 500 meter di atas permukaan laut. Tumbuh tegak dengan tinggi dapat mencapai 2 meter, percabangan banyak, dimulai dari dekat pangkal batang. Cabang-cabang yang masih muda berwarna ungu gelap, dan bila sudah tua berwarna cokelat mengkilat. Letak daun berhadapan, berupa daun tunggal yang bentuknya lanset dengan panjang 5 - 20 cm, lebar 1 - 3,5 cm, tepi rata, ujung daun meruncing, pangkal berbentuk biji bertangkai pendek antara 5 - 7,5 mm, warna daun hijau gelap. Bunga kecil berwarna putih untuk dadu yang tersusun dalam rangkaian berupa bulir yang menguncup, berambut menyebar dan keluar dari ketiak daun. Buahnya berbentuk bulat panjang, selain yang berbatang hitam ada juga yang berbatang hijau.
Tanaman Obat Gondoruso
Tanaman Obat Gondoruso